Senin, 07 Juni 2021

RAMALAN PETANGAN PINASCOPE MENGENAI USAHA PENJUALAN KRISTAL SEORANG SAHABAT

RAMALAN PETANGAN PINASCOPE MENGENAI USAHA PENJUALAN KRISTAL SEORANG SAHABAT.

.

Ivan Taniputera

07 Juni 2021.

.

Seorang sahabat hendak membuka toko kristal. Karena baru mencoba metoda Ramalan Petangan Pinascope, maka saya lalu tertarik mencoba meramalkan mengenai usaha itu dengan metoda ramalan tersebut. Ramalan Petangan Pinascope ini adalah metoda ramalan yang unik karena khusus menggunakan setangkai bunga. Berikut ini adalah hasilnya.

.


.

Kita lalu mencari apa makna angka 5 menurut Metoda Ramalan Pinascope. Berikut ini adalah syair bagi angka 5:

.

"Di hati kaoe sekarang poenja perasa-an heran.

Sanget gaibnja sebagi penasaran.

Tapi djangan takoet atawa kwatiran.

Ada satoe redjeki poenja lantaran."

.

Kita dapat mengartikan sebagai berikut. Di saat sekarang ini, teman tersebut nampaknya masih mempunyai semacam keraguan atau rasa tidak percaya akan keberhasilan usana tersebut. Ia mungkin merasa masa depan masih tidak menentu dan bertanya-tanya atau merasa penasaran bagaimana masa depan usaha ini. Meskipun demikian, ramalan ini menyatakan bahwa usaha toko kristal tersebut kelak akan beruntung. Tetapi, syair di atas menyatakan bahwa keberuntungan itu akan datang belakangan; yakni setelah melalui rangkaian usaha yang tepat. Kalimat "Ada satoe redjeki poenja lantaran" itu bila diterjemahkan ke bahasa Indonesia modern mungkin akan berbunyi: "Terdapat suatu keberuntungan yang merupakan akibatnya." 

.

Kita dapat menyimpulkan bahwa secara umum, usaha toko kristal ini cukup baik.

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . . 

.
.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.


.