.
Terkena Bintang Santai (三台; secara harafiah berarti Bintang Tiga Panggung). Bintang ini sangat baik dan menandakan adanya peningkatan dalam kedudukan dan kehormatan. Bisa mengalami peningkatan jabatan atau karir atau lulus ujian. Secara umum, ini juga menandakan popularitas.
.
Terkena Bintang Jieshen (解神, arti harafiah: Bintang Pelerai). Bintang ini menandakan bahwa berbagai masalah Anda akan dapat terselesaikan. Apa yang sebelumnya buruk secara bertahap akan menjadi baik. Sebagai contoh, kalau sebelumnya menderita sakit, maka pada tahun ini dapat memperoleh kesembuhan.
.
Terkena Bintang Tianjie (天解; secara harafiah berarti Bintang Pelerai Langit). Bintang ini dapat meredakan dan menghilangkan berbagai pengaruh buruk. Dengan demikian, meski Anda mendapat masalah, namun dapat terselesaikan dengan baik.
.
Terkena Bintang Feifu (飛符; arti harafiah Bintang Jimat Terbang). Menandakan adanya berbagai hambatan dalam berbagai aspek kehidupan Anda. Berpeluang mengalami hambatan atau kesalahan akibat kecerobohan.
.
Terkena Bintang Huagai (華蓋; arti harafiah: Bintang Tudung Bunga). Mudah disalah pahami oleh orang lain, sehingga akhirnya sering merasa kesepian atau terasing dari orang lain. Kendati demikian, pada tahun ini ada peluang mempelajari berbagai kemampuan yang unik, termasuk dalam bidang seni.
.
Terkena Bintang Xueren (血刃; terjemahan harafiah Bintang Pisau Berdarah). Bintang ini menandakan adanya kecelakaan atau operasi; yakni sesuatu yang mengeluarkan darah. Namun, kita jangan mengartikan segala sesuatu terlalu harafiah, karena akan membuat kita merasa tidak nyaman. Bisa juga diartikan bahwa pembedahan itu berlaku pada rumah atau perbendaharaan kita. Pada salah satu kasus, orang yang terkena bintang ini diharuskan merenovasi rumahnya. Ini adalah semacam pembedahan atau operasi juga, namun dilakukan pada rumah.
.
Terkena Bintang Fuchen (浮沉; arti harafiah: Bintang Pasang Surut). Menandakan bahwa kehidupan di tahun ini kurang stabil atau mantap. Gambarannya adalah seperti air laut yang mengalami pasang surut. Pada tahun ini mungkin akan mengalami berbagai hal yang membingungkan. Sering mengalami ketidakpastian. Berbagai hal akan mengalami ketidakpastian dan ketidakjelasan.
.
Terkena Bintang Nianfu (年苻, arti harafiah: Bintang Jimat Tahunan). Perlu mewaspadai gangguan dari orang-orang yang berjiwa rendah. Kendati demikian, gangguan-gangguan seperti itu tidak perlu diperhatikan.
.
Terkena Bintang Wugui (五鬼; bisa diterjemahkan sebagai Bintang Lima Setan). Bintang ini menandakan adanya orang-orang berniat jahat pada Anda. Kemungkinan karena iri hati mereka lalu merancang sesuatu yang kurang baik pada Anda. Juga bisa mengalami kerugian karena difitnah orang lain. Intinya adalah mengalami permasalahan karena faktor luar.
.
Terkena Bintang Guanfu (官符; arti harafiah Bintang Jimat Pejabat). Bintang ini melambangkan tuntutan hukum. Oleh karenanya, seseorang perlu berhati-hati terhadap segenap tindakan dan perkataannya. Kendati demikian, tidak harus diartikan harafiah. Dapat juga diartikan bahwa pada tahun seseorang terkena bintang ini, maka ia akan lebih banyak mendapatkan beban dari orang lain. Tuntutan kehidupan akan lebih berat. Bintang ini juga membawa gosip dan keributan.
.
Demikian bintang-bintang tahunan yang berdampak pada nasib shio Kambing pada tahun Kelinci.
.