TAFSIR MIMPI GAJAH MERAH DUDUK DEPAN PAGAR
Ivan Taniputera
13 Juli 2015
Seorang
sahabat menceritakan mimpinya semalam pada saya. Dalam mimpi tersebut
ia menyaksikan serombongan orang berpakaian hitam-hitam dan berkumis,
layaknya para jagoan di zaman dahulu. Mereka berteriak-teriak memasuki
perumahan tempat tinggal sahabat saya sambil menggiring seekor gajah
berwarna merah. Oleh karenanya, sahabat saya lalu merasa ketakutan.
Ternyata rombongan orang berpakaian hitam-hitam itu bukan hendak menuju
rumah sahabat saya, melainkan rumah sebelah yang kebetulan kosong.
Mereka berupaya memasukkan gajah merah tersebut ke rumah sebelah, yakni
dengan mendobrak serta menjebol pintu pagar, namun gagal. Anehnya gajah
itu tidak bersedia masuk dan hanya duduk di depan pagar rumah sahabat
saya, meskipun telah ditarik-tarik ekornya.
Sahabat saya lantas menanyakan apa makna mimpi tersebut. Pada kesempatan kali ini saya akan menggunakan tiga metoda, yakni:
1) Yijing
2) Ceki atau lintrik
3) Umbul Wayang.
Pertama-tama saya akan menggunakan metoda Yijing terlebih dahulu, ternyata didapatkan heksagram pertama yang berubah menjadi 63.
Saya menafsirkan sebagai berikut: Akan mengalami suatu kekalutan atau kebingungan pikiran. Namun, akhirnya Anda akan mendapatkan atau berjumpa dengan suatu sosok yang mempunyai kekuatan besar dan berkuasa. Sosok tersebut akan membantu Anda membebaskan diri dari masalah.
Berdasarkan metoda ceki, maka didapatkan kartu sebagai berikut:
a. Tjit Setan
b.Gouw Babi
c.Yo Kasoet
Saya menafsirkan bahwa Anda akan berjumpa dengan orang yang membujuk Anda melakukan sesuatu yang pada akhirnya menyusahkan atau merugikan diri Anda sendiri. Ini menandakan munculnya seorang penggoda, yakni orang yang melontarkan bujukan, hasutan, fitnahan, atau tawaran tidak baik. Pada akhirnya, Anda mengalami kebingungan atau kekalutan pikiran. Dengan demikian, ini merupakan peringatan dini agar Anda tidak gegabah menerima atau mendengarkan sesuatu dari orang lain. Belum tentu apa yang Anda dengar atau terima dari orang lain itu benar. Lebih baik senantiasa berhati-hati dan memikirkan segala sesuatu masak-masak.
Sementara itu, berdasarkan ramalan kartu wayang, maka didapatkan kartu nomor 34 yang menggambarkan tokoh bernama Durna. Durna ini dalam pewayangan terkenal sebagai seorang penghasut. Ia menghasut Bima (Raden Werkudara) adalah mencari Tirta Pawitra, padahal tujuannya adalah membunuh atau mencelakai Bima. Namun kebenaran selalu menang, Bima malah berjumpa dengan Dewa Ruci, yang melambangkan jati diri sejatinya. Oleh karenanya, ramalan wayang sekali lagi menegaskan bahwa Anda dapat berjumpa dengan penolong yang tepat. Bahkan berkat peristiwa ini, Anda akan jadi lebih mengenal kebenaran atau hakikat diri Anda sendiri. Kendati demikian, penting bagi Anda agar tidak mendengarkan perkataan Durna ini.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.
Artikel menarik lainnya, mengenai Ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, metafisika, dan lain sebagainya, silakan kunjungi:
https://www.facebook.com/groups/339499392807581/