Rabu, 12 November 2014

MENGETAHUI KEBERHASILAN SUATU RENCANA DENGAN RAMALAN PETANGAN BIJI SAWO

MENGETAHUI KEBERHASILAN SUATU RENCANA DENGAN RAMALAN PETANGAN BIJI SAWO

Ivan Taniputera
12 November 2014



Saya mendapatkan ramalan ini dari sebuah primbon. Kegunaannya adalah meramalkan apakah yang kita kehendaki akan berhasil atau tidak. Oleh karenanya, petangan ini hanya dapat dipergunakan menanyakan satu pertanyaan saja, yakni "apakah yang kita hendaki akan berhasil atau tidak?" Medianya adalah menggunakan biji buah sawo yang disebut "kecik" dalam bahasa Jawa. Biji-biji sawo itu kita beri nomor satu hingga tujuh. Lalu ditaruh dalam genggaman tangan atau mangkuk, kita mengambil satu biji sawo tanpa melihat, lalu perhatikan nomor berapa yang didapat. Hasilnya kita cocokkan dengan penjelasan masing-masing nomor pada primbon.

Seseorang menanyakan apakah yang diupayakannya akan berhasil, oleh karenanya saya akan mencoba menggunakan ramalan petangan biji sawo ini. 

Didapatkan biji nomor 4, artinya adalah:

"Apa jang dikehendaki akan gagal, bahkan merupakan kesukaran dan penderitaan."

Oleh karenanya, apa yang direncanakan itu akan membuahkan kegagalan dan hendaknya diurungkan saja. Jika diteruskan atau dipaksakan hanya akan membuahkan kesukaran serta penderitaan.

Semoga bermanfaat.

Artikel-artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, metafisika, dan lain-lain silakan kunjungi: