Kamis, 04 Juli 2024

SARAN UNTUK TOKO BAHAN KUE SEORANG KLIEN DAN SAHABAT DENGAN METODA RAMALAN KARTU THE ESOTERIC BUDDHISM OF JAPAN

SARAN UNTUK TOKO BAHAN KUE SEORANG KLIEN DAN SAHABAT DENGAN METODA RAMALAN KARTU THE ESOTERIC BUDDHISM OF JAPAN

.

Ivan Taniputera

5 Juli 2024

.

Saya sedang mencoba metoda Ramalan Kartu The Esoteric Buddhism of Japan. Itulah sebabnya, pada artikel kali ini saya akan menggunakannya untuk memberi saran bagi toko bahan kue seorang klien. Saya lalu mengambil tiga kartu. Berikut ini adalah hasilnya. 

.


 .

Saya akan mengertikan sebagai berikut. Ramalan kartu ini menyarankan agar Anda meningkatkan kualitas relasi Anda. Saat ini, keberuntungan toko bahan kue Anda bergantung pada relasi tersebut. Oleh karenanya, Anda belakangan ini disarankan untuk sering mengadakan kunjungan baik terhadap pelanggan maupun pemasok. Anda dapat mengajak mereka minum kopi atau makan. Dengarkan apa keluhan dan masalah mereka. Dengan demikian, dapat dihasilkan ikatan (bonding) yang kuat. Dengan ikatan (bonding) tersebut, maka toko bahan kue Anda akan menjadi semakin kuat. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Belakangan ini, Anda disarankan banyak melakukan perjalanan (travelling). 

.

Anda dan seluruh anggota keluarga yang bertugas disarankan pula untuk membuang segenap hal negatif. Kalau yang negatif dibuang, maka tersisa adalah hanya yang positif. Akibatnya keberuntungan akan mudah datang.  Sanpo Kojin merupakan dewa dapur dalam tradisi Agama Buddha Shingon. Tugas Beliau adalah melaporkan baik dan buruknya suatu rumah tangga pada dewa (kami) setempat. Ia menghendaki agar dapur tetap bersih. Dapur ini dapat juga diartikan sebagai kondisi internal. Itulah sebabnya, ini merupakan saran agar Anda dan semua yang terlibat dalam usaha menjaga kondisi internal tetap bersih dan sehat. Memang konflik-konflik itu akan ada, tetapi harus diredakan dan dicari harmoninya. Dengan demikian, perusahaan akan semakin kuat. 

.

Selanjutnya, ramalan juga menyarankan Anda untuk terus melakukan pembersihan. Harus terus mencari berbagai kelemahan yang perlu ditinggalkan. Barangkali sistem-sistem yang tidak relevan lagi harus diganti dengan yang baru. Ramalan ini menyatakan bahwa berbagai hal yang tidak lagi bermanfaat itu menghambat kinerja Anda baik sedikit atau pun banyak. Gambarannya adalah seperti roda. Agar perputarannya lancar, maka kerak-kerak dan karat harus dibersihkan. Kemudian baru diberi minyak. Hasilnya akan lebih efektif. Begitu pula dengan toko Anda. Keluarnya ramalan ini menandakan bahwa di tempat usaha Anda masih banyak kerak-kerak yang perlu dibersihkan. Kabar baiknya, ramalan ini menyatakan bahwa akan ada perjumpaan-perjumpaan baru. Barangkali dengan banyaknya Anda mengadakan perjalanan (travelling) itu, maka Anda akan berjumpa dengan orang-orang baru yang bermanfaat. Mereka juga sangat mungkin akan menghadirkan peluang-peluang baru. Perjalanan itu tidak perlu jauh-jauh atau tidak harus jauh-jauh. Bisa juga hanya di dalam kota dulu. Anda dapat membagi waktu, misalnya jam sekian atau sekian untuk kunjungan (visit). Sisanya untuk mengurus pekerjaan di toko. 

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .

.
.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

.