Kamis, 09 April 2015

MENANYAKAN MASALAH ASMARA DENGAN KARTU CEKI ATAU LINTRIK

MENANYAKAN MASALAH ASMARA DENGAN KARTU CEKI ATAU LINTRIK

Ivan Taniputera
9 April 2015


Salah seorang teman menyampaikan hal yang dialaminya pada saya. Ia dikenalkan dengan seorang wanita oleh sahabatnya. Meskipun demikian, hingga sekarang belum sempat berjumpa dengan wanita yang dikenalkan tersebut, karena selalu saja ada halangannya. Sebagai contoh, wanita tersebut mengatakan bahwa kendaraannya sedang rusak. Teman saya tersebut hendak menanyakan apakah yang dikatakan wanita tersebut benar atau tidak. 

Saya akan menggunakan kartu ceki atau lintrik untuk menjawab pertanyaan tersebut. Saya menarik tiga buah kartu dan mendapatkan tiga buah kartu sebagai berikut:



1. Yo Pandjang
2. Sah Djaroem
3. Sah Oedang

Berdasarkan kartu-kartu di atas, maka saya menafsirkan bahwa Anda disarankan agar berpikir panjang lagi sebelum memulai relasi yang lebih serius. Dengan demikian, ini bukan merupakan awal yang baik. Selain itu, kartu juga mengisyaratkan bahwa tidak lama lagi Anda akan mendapatkan kabar yang menjengkelkan atau kurang menyenangkan mengenai hal ini. Kartu juga menyarankan agar Anda tidak merasa kecewa dan membangkitkan keteguhan hati. Menanggapi semuanya dengan kepala dingin. Lebih jauh lagi menurut ramalan, wanita yang dikenalkan tersebut nampaknya mencari pasangan hidup yang kaya atau mempunyai banyak harta. Nampaknya ia mempunyai hobi berjalan-jalan atau berbelanja shopping. 

Demikian, semoga bermanfaat.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Fengshui, astrologi, Bazi, metafisika, dan lain-lain silakan bergabung dengan: