Rabu, 01 November 2023

BELAJAR FENGSHUI: CARA MENGGUNAKAN LUOPAN (KOMPAS FENGSHUI)

BELAJAR FENGSHUI: CARA MENGGUNAKAN LUOPAN (KOMPAS FENGSHUI)

.

Ivan Taniputera

2 November 2023

.

Pada kesempatan kali ini, saya akan berbagi cara menggunakan luopan (羅盤, kompas Fengshui). Sebagai contoh, kita akan menggunakan luopan untuk mengetahui arah hadap pintu utama. Pertama-tama, salah satu sisi luopan ditempelkan pada daun pintu. Yang perlu diingat adalah letak luopan tidak boleh miring dan harus benar-benar mendatar. Kalau miring hasilnya mungkin akan kurang akurat. 

.

.

Selanjutnya, putar piringan luopan sedemikian rupa, sehingga jarum luopan tepat mengarah ke selatan (180 derajat) pada piringan luopan.
.

.

Kita tinggal membaca saja arah hadapnya. Dalam contoh ini adalah 38 derajat atau Gen (艮) dalam susunan 24 Gunung.
.

.

Agar pembacaan akurat, maka lakukan juga pembacaan di berbagai titik referensi.

.

Sampai di sini, kita sudah mengetahui dasar cara menggunakan luopan

.

RANGKUMAN

.

,

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .

.
.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.