MANFAAT PISANG DEMPET
.
Ivan Taniputera.
3 Oktober 2022
.
Pisang dempet merupakan fenomena yang cukup langka, tetapi tidak terlalu langka juga karena saya hingga saat ini sudah berkali-kali mendapatkan pisang dempet. Baru-baru ini saya juga menemukan kembali pisang dempet.
.
.
Itulah sebabnya, pada artikel kali ini saya akan mengulas beberapa manfaat pisang dempet secara metafisika. Jika Anda menemukan pisang dempet, maka sebaiknya dimakan bersama dengan anggota keluarga.
.
Berdasarkan pesan yang saya terima, maka pisang dempet jika dimakan bersama dengan seluruh anggota keluarga dapat berfungsi sebagai penolak bala atau hal-hal buruk; seperti wabah penyakit (pageblug), menjauhkan orang-orang yang berniat jahat, dan lain sebagainya. Bahkan, orang-orang yang jahat dapat berubah menjadi baik. Dapat pula menambah keberuntungan dan hal-hal baik lainnya. Sebelum dimakan bersama dengan anggota keluarga, disarankan untuk berdoa memohon hal-hal baik-baik terlebih dahulu menurut agama atau kepercayaan masing-masing.
.
Pisang dempet dapat juga membantu mereka yang mendambakan berjumpa jodohnya. Itulah sebabnya, jika belum bertemu jodoh yang dirasa cocok dan kebetulan berjumpa dengan pisang dempet, maka pisang dempet tersebut agar segera dibeli. Harganya berapa pun tidak boleh ditawar. Setiba di rumah, pisang dempet itu harus segera dimakan sambil mengucapkan harapan agar berjumpa jodoh yang terbaik secepat mungkin.
.
Demikian, sepintas kegunaan pisang dempet menurut metafisika.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . .
.PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.
.