Jumat, 10 Mei 2019

RAMALAN KARTU REMI: KEAMANAN KOTA PALEMBANG

RAMALAN KARTU REMI: KEAMANAN KOTA PALEMBANG.
.
Ivan Taniputera.
10 Mei 2019.
.
Beberapa ini, kita sering mendengar isu terkait hal-hal yang mengkhawatirkan, termasuk hoax yang tidak bertanggung jawab serta desas-desus mengenai kerusuhan. Salah seorang sahabat yang tinggal di kota Palembang merasa khawatir dan menanyakan mengenai keamanan kotanya. Oleh karenanya, pada artikel kali ini, saya akan mencoba meramalkan hal tersebut menggunakan metoda Ramalan Kartu Remi. Saya akan mengambil tiga kartu dan berikut ini adalah hasilnya.
.
 
.
Nampak bahwa secara umum tidak ada hal yang mengkhawatirkan. Palembang akan tetap menjadi kota kediaman yang nyaman, aman, dan damai. Terdapat tokoh pemerintahan atau masyarakat yang dapat menjadi kondisi kota tersebut tetap aman dan damai. Ia merupakan tokoh yang disegani dan dihormati. Dengan demikian, tidak akan terjadi kerusuhan atau hal menakutkan lainnya. Kita dapat membaca pula, bahwa keadaan akan tetap seperti sedia kala dan segalanya berlangsung dengan tenang serta tanpa gejolak. Sekali lagi, tidak ada yang perlu ditakutkan atau dikhawatirkan.
.
Meskipun demikian, kita tetap perlu waspada. Segera laporkan pada aparat yang berwenang jika terjadi sesuatu yang mencurigakan. Kita harus bekerja sama dengan aparat demi menjaga keamanan dan kedamaian lingkungan tempat kediaman kita masing-masing. Tidak lupa pula kita berdoa menurut agama dan kepercayaan masing-masing agar negara kita dan seluruh kita tetap aman serta damai. Jangan takut atau khawatir berlebihan.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 
.
 
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.