Jumat, 04 Desember 2015

TEPATNYA RAMALAN "DIGONDELI" SAYA

TEPATNYA RAMALAN “DIGONDELI” SAYA
.
Ivan Taniputera
4 Desember 2015
.
Salah seorang teman (sebut saja X) mempunyai hubungan yang rumit dengan kekasihnya (sebut saja Y) yang ada di luar kota. Hubungan ini sudah berulang kali putus dan menyambung kembali. Beberapa hari ini, X mengunjungi Y di kota kediamannya. Meskipun demikian, terjadi beberapa kali pertengkaran dan Y meminta putus. Namun X merasa perlu menjaga nama baiknya. Karena ia awalnya datang dan berjumpa secara baik-baik dengan pihak orang tua Y, maka kini di hari terakhirnya di kota tersebut X juga hendak berkunjung ke rumah Y serta berpamitan dengan orang tua Y. Jadi X tidak langsung menghilang begitu saja tanpa berpamintan dengan sopan santun. X rencananya akan bertandang ke rumah Y pada tanggal 3 Desember 2015, pukul 14.00-15.00.
.
Saya iseng-iseng mencoba meramalkan apa yang akan terjadi saat pertemuan tersebut. Tetapi untuk memberikan suatu efek kejutan saya tidak memberitahukan secara langsung apa yang sekiranya akan terjadi pada pertemuan tersebut. Saya hanya membuat gambar bertuliskan aksara Jawa bagi kata “digondeli.” Jadi saya menggambarkan apa yang akan terjadi cukup dengan satu kata saja, yakni “digondeli.”
.
Gambar itu saya buat pukul 02:22 dini hari, tanggal 3 Desember 2015.
.
Berikut ini adalah gambar yang saya buat:





Istilah “digondeli” berasal dari bahasa Jawa khas Semarang, yang boleh diartikan “berusaha dipertahankan agar jangan pergi.” Terjemahan yang tepat agak sulit. Namun untuk menggambarkan makna kata tersebut, saya akan memaparkan ilustrasi sebagai berikut.
.
Ada seorang karyawan bernama A yang sudah bekerja lama di sebuah perusahaan. Hasil kerja A bagus. Lalu A mendapatkan tawaran di perusahaan lain dengan gaji, fasilitas, dan keadaan lebih baik. A mengajukan pengunduran diri pada majikannya. Karena merasa hasil kerja A sangat baik, maka majikan A lantas berusaha "nggondeli" A. Majikan A ingin agar A jangan pindah bekerja ke tempat lain. A “digondeli” majikannya. Jadi begitulah kurang lebih makna kata tersebut. Mungkin bahasa Jawa khas Jawa Timurnya adalah “digandoli.”
.
Kurang lebih siang hari pukul 14:00 tanggal 3 Desember 2015, X mengunjungi rumah Y. Ternyata, ibu dan nenek Y mengingingkan agar X jangan sampai putus dengan Y dan berharap agar X bisa kembali lagi. Selain itu, Y juga mengharapkan agar X kembali padanya. Jadi Y dan keluarganya “nggondeli” X, seperti tulisan pada gambar saya. Pertemuan juga berlangsung lancar dan tanpa pertengkaran apa pun.
.
Oleh karenanya, ramalan saya sungguh sangat tepat dalam menggambarkan sesuatu yang akan terjadi.
.
Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ .
.




.
PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.